Sunday, May 15, 2011

Bang Yos: Menyatukan Jakarta Lewat Persija

Sepakbola dimata mantan gubernur DKI Jakarta, Sutiyoso atau yang akrab disapa Bang Yos, adalah alat pemersatu bangsa. Khusus Persija, Bang Yos, melihatnya sebagai pemersatu warga Jakarta.

Kondisi saat ini memang sangat memprihatinkan. Perpecahan antaranak bangsa terjadi dimana-mana. Persatuan dan kesatuan yang selama ini identik dengan bangsa Indonesia terancam hilang. Bang Yos tak ingin situasi tersebut terjadi di Jakarta. Medianya? Ada beberapa. Tapi sepakbola diakuinya punya peran sangat penting.

Lewat sepakbola Bang Yos ingin mempersatukan warga Jakarta di segala bidang. Kebetulan ia melihat potensi sepakbola sangat menunjang.

Tak heran saat menjabat sebagai Gubernur DKI tahun 1997, Bang Yos langsung melakukan gebrakan membangun Persija. Beberapa pemain tenar serta tokoh dan pemerhati sepakbola di Ibukota ia kumpulkan.

Pemilihan mengorbitkan nama Persija bukan tanpa resiko. Beberapa tim perserikatan Jakarta mencemburui langkah itu. Namun Bang Yos punya alasan. Pertama, saat itu Persija adalah satu-satunya tim asal Jakarta yang berada di divisi utama. Kedua, sulit bagi DKI membagi konsentrasi mendukung dua tim sekaligus.

Setelah Persija mendapat dukungan Gubernur, Macan Kemayoran tampil dengan sejumlah bintang. Perlahan prestasinya mulai meningkat di LI IV. Di tambah dengan mulai tampilnya kelompok yang mnamakan diri The Jakmania.

“Inilah yang saya idamkan. Saya yakin, The Jak adalah sosok anak muda Jakarta yang bersatu dalam satu wadah suporter. Mereka tidak terkotak-kotak lagi dalam agama, suku, dan ras. Lewat mereka saya harapkan pertikaian antarsuku yang marak di Indonesia tidak terjadi.” Ungkap Bang Yos

No comments:

Post a Comment

Artikel Lainnya